Skema Giga Bass Untuk Menambah Hentakan Bass Makin Kuat
Untuk pecinta audio, rasanya tidak akan puas jika belum melakukan modifikasi menyeluruh pada perangkat yang sudah dimiliki, menjadikan perangkat audio semacam amplifier atau tone control sebagai media untuk melakukan praktek modifikasi sesuai selera pribadi.
Ini jadi semacam kegemaran tersendiri, membuat perangkat audio adalah cerminan dari selera kita adalah kepuasan, sebuah perangkat yang hanya ada satu-satunya sesuai selera kita, tidak ada yang menyamai dari segi speknya.
Tentu sebuah kepuasan tersendiri mendapati hal ini, sama halnya dengan melakukan modifikasi pada sektor tone control dan pengolah suara. Caranya ada bermacam-macam, mulai dari mengubah nilai komponen didalamnya, hingga menambahkan kit khusus untuk memaksimalkan hasil suara misalnya kit skema giga bass yang terbukti menjadikan woofer secara ampli dengan daya tinggi, hentakan bassnya kian terasa kuat dan dalam.
Pentingnya Nada Bass Yang Jernih
Mengolah nada-nada pada perangkat audio memang penting, dan harus memperhatikan masing-masing porsi agar mendapatkan ukuran yang sesuai, dan ini kadangkala tergantung selera pemiliknya.
Namun yang perlu di ingat adalah kecocokan masing-masing blok atau bagian pada perangkat tersebut agar menghasilkan nada yang jernih dan bebas noise, juga mampu memberikan hasil suara yang maksimal.
Misalnya pada pengolahan nada bass, diperlukan komponen-komponen pilihan untuk mendapatkan bada bass yang jernih, dan power supply yang bagus juga memerankan poin penting disini. Tegangan power supply yang jernih dan stabil akan menghasilkan nada bass yang bersih, bertenaga, dan kuat hentakannya.
Untuk menghasilkan nada bass yang berkualitas seperti ini maka kita harus melakukan pengolahan dan perencanaan yang baik, mencari kecocokan masing masing bagian perangkat dengan speaker yang digunakan, memaksimalkan speaker, dan bila dirasa kurang puas dengan nada bass yang dihasilkan maka kita dapat menambahkan kit mega bass atau giga bass sebagai solusinya.
Rangkaian Penambah Bass Yang Bagus
Terdapat banyak sekali kit penambah bass yang beredar di pasaran, kita dapat memilihnya sesuai selera dan kecocokan dari perangkat yang ada.
Beberapa kriteria kit penambah bass yang baik adalah:
- Skema rangkaian yang ringkas, simpel
- Mudah dibuat sendiri
- Menggunakan komponen yang mudah dicari di pasaran
- Pemilihan rancangan yang baik sehingga meminimalkan timbulnya noise
- Bisa dipasangkan dengan banyak jenis rangkaian dan amplifier
- Tidak ketinggalan jaman alias menggunakan skema yang update
Skema Giga Bass Pilihan Kami
Untuk memberikan contoh skema giga bass yang dapat Anda coba buat, berikut ini kami memilih salah satu skema rangkaian yang menurut kami mudah dibuat dan mudah dirancang.
Komponen yang digunakan juga mudah ditemukan, dan menggunakan sumber tegangan yang relatif bebas noise, apalagi jika menggunakan komponen yang berkualitas.
Skema diatas dapat Anda coba buat ke dalam pcb layout untuk mendapatkan penempatan masing-masing komponen yang tepat dan bentuk yang memadai, maka perlu adanya perencanaan yang matang.
Selamat berkreasi.